Pentingnya Sparepart ZF Untuk Meningkatkan Performa Kendaraan Alat Berat
Kendaraan komersial menjadi faktor yang sering dilibatkan pemerintah karena sangat berpengaruh terutama untuk menunjang perekonomian Indonesia. Contohnya. Hal ini sangat berperan dalam pembuatan konstruksi, baik itu gedung, rumah, jembatan dan lainnya.
Karena posisinya yang sangat penting, sebaiknya untuk para pengendara diharuskan selalu menjaga dan merawat bagian suku cadang mesin agar kendaraan dapat beroperasi dengan baik. Perawatan pun perlu diperhatikan agar tidak mengalami kerusakan yang parah.
Merawat suku cadang pada kendaraan kendaraan alat berat hampir sama dengan merawat kendaraan bermotor lainnya, seperti mengganti pelumas mesin secara berkala. Jika kerusakannya cukup parah, sebaiknya mengganti suku cadang baru dan asli agar performa tetap terjaga.
Baca juga: Bagaimana Jarak Pengereman Aman untuk Kendaraan Alat Berat
Baca juga: Chakra Jawara Memberikan Pelatihan Pada Kendaraan Alat Berat
Tips Untuk Menjaga Mesin Kendaraan Agar Tetap Nyaman.
1.Panaskan terlebih dahulu mesin kendaraan alat berat, jangan pernah menjalankan mesin langsung ketika kendaraan baru saja dinyalakan tanpa dipanaskan terlebih dahulu.
2.Untuk bagian tangki berisi bahan bakar sebaiknya jangan sampai dibiarkan kosong, setidaknya terisi sepertiga bagian dari tangki. Jika hal ini terjadi, pengendara harus memompa injeksi pump dikarenakan tidak adanya penguapan pada bahan bakar.
3.Selanjutnya yang harus dibersihkan secara rutin yaitu filter udara, bersihkan jika dirasa sudah kotor karena debu. Karena hal ini akan mempercepat keausan pada ruang bakar yang disebabkan oleh debu yang masuk ke ruang mesin. Debu disini akan menjadi bahan pengasah antara silinder dengan ring piston.
4.Selain filter udara, filter solar juga harus diperhatikan kebersihannya. Karena jika rusak harus segera diganti (trucking parts).
5.Selanjutnya yang tidak kalah penting, adalah merawat secara rutin bagian baterai (Accu), kabel-kabel dan busi (engine truck part).
Selain langkah-langkah tersebut. Salah satu yang patut diperhatikan dalam merawat kendaraan adalah menggunakan suku cadang asli saat servis. Pengendara harus jeli dalam membedakan suku cadang asli dan yang palsu karena hal ini akan berpengaruh pada kendaraan seperti dump truk dan truk khusus tambang.
Suku cadang alat berat seperti truk khusus tambang, dump truck, dan spare parts alat berat lainnya bisa mudah didapatkan lewat pencarian d internet, Namun juga bisa membelinya pada dealer resmi agar mendapatkan penanganan dan sparepart yang asli bergaransi.
Pilih Sparepart Asli di Dealer Resmi
Yang terpenting nomor 1 adalah membeli suku cadang di dealer resmi karena mereka menyediakan sparepart yang tidak diragukan lagi keasliannya dan sudah melewati beberapa kali uji kelayakan. Meskipun dari segi harga, sparepart asli terbilang lebih mahal bila dibandingkan dengan palsu, setidaknya pengguna mendapat jaminan kualitas barang yang lebih awet. Selain itu, keuntungan lain dari membeli sparepart asli yaitu dealer akan memberikan kepastian garansi agar kerusakan sparepart yang krusial dapat diminimalisir.
Seperti halnya sparepart ZF yang menjadi primadona tingkat dunia dalam hal suku cadang otomotif. Pengendara bisa mendapatkan suku cadang asli seperti, shock absorber dan kopling SACHS, kemudi dan suspensi LEMFÖRDER, dan roda kemudi serta pompa kemudi ZF Lenksysteme untuk truk tambang IVECO dan merek manufaktur kendaraan komersial terkemuka lainnya dengan mendatangi dealer resmi penjualan alat berat pertambangan seperti Chakra Jawara.
Sumber foto: Iveco Indonesia